Pelepasan dan Pentas Seni Siswa-Siswi RA ANNISA dan MI AlMA’MUR Banjar Sari

By kontannews Jun 13, 2024

Kontannews.com – Tanggamus – pelepasan dan pentas seni siswa-siswi RA ANNISA dan MI ALMA’MUR yang diadakan di pekon banjar sari kecamatan wonosobo kabupaten tanggamus Lampung.kamis 13.06.2024.

Acara di mulai dari jam 08.00 hingga selesai, acara cukup meriah karena disitu ada pengajian alqur’an ,senam ,tari tarian seni budaya dan lain sebagainya.

Acara memang cukup meriah dan semua guru semuanya hadir,para guru mengapresiasi siswa-siswi RA ANNISA dan MI AL MA’MUR, Pekon banjar sari kecamatan wonosobo kabupaten tanggamus.semoga tahun yang akan datang akan lebih bagus lagi dari tahun ini.

Sanah ,Salah satu orang tua dari destiyana zivana letysia sangat bangga dengan anaknya sempat tidak percaya melihat anak nya yang begitu berani ikut senam dan permainan lain nya

Masih kata sanah dia sangat berterimakasih kepada dewan guru yang telah betul betul mendidik anak saya, saya berterima kasih semua kepada dewan guru karena kalianlah anak kami cerdas, “ucap nya

Di tempat yang sama , bapak Kholid S.Pd.I Dan ibu Siti mahmudah S.PD.I
Selaku kepala sekolah Mi alma’mur dan kepala TK RA Annisa mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajarannya, pak kholid dan Bu siti menjelaskan hari ini acara Pelepasan dan pentas seni siswa/i Annisa dan mi alma’mur Banjar sari tahun ajaran 2023/2024.

Masih lanjut pak kholid harapan saya kita sama  sama Meningkatkan generasi karena kita cendrung mengingat pergaulan kurang menyenangkan di hati masyarakat, sehingga kami akan meningkatkan hal-hal yang positif untuk anak anak muda sekarang, saya sebagai kepala sekolah mi alma’mur akan meningkatkan dan lebih giat lagi sebelum lepas masa jabatan saya.

Masih sambung ibu kepala sekolah TK RA Anisa Harapan kedepannya tahun tahun yg akan datang RA Anisa semakin maju dan anak anak menjadi generasi penerus yang sukses,” Harap nya. (Widuri)

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *