Sab. Jul 27th, 2024

227 Siswa SD Sederajat di Way Sulan Ikuti Olimpiade O2SN dan FLS2N.

By kontannews Feb 28, 2023

Kontannews.com–Sebanyak 227 siswa Tingkat Sekolah Dasar 8 (SD) Negri dan 1 SD Muhamadiyah sederajat di kecamatan way sulan mengikuti Olimpiade Matematika Sain IPA dan Olimpiade Olahraga dan Seni (O2SN). Pembukaan olimpiade ini berlangsung 8 SD Negri dan satu SD Muhamad diyah yang ada di kecamatan way sulan. Selasa (28/02/2023)

Kegiatan dijadwalkan berlangsung mulai 27 hingga 28 Febuari mendatang ini, diharapkan bertujuan membina dan meningkatkan kreatifitas siswa sejak dini dalam mewujudkan cita-cita masa depan bangsa.

Ratusan siswa SD ini berasal dari 1 gugus, akan mengikuti kegiatan di satu lokasi. Khusus olimpiade Sain atau Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) terlaksana di SD 2 karang pucung dengan memanfaatkan enam ruangan kelas. Sementara O2SN berlangsung di halaman SD 2 karang pucung, dan sebanyak sebelas cabang olahraga yang dipertandingkan.

“Olimpiade sain atau Mate matika-IPA diikuti 36 siswa SD/se-Kecamatan way sulan, Matematika 17 siswa dan IPA 19 siswa. Sedangkan khusus O2SN sekitar kurang lebih 191 siswa dengan sebelas cabang olahraga yang dipertandingkan,” papar penanggung jawab Sugito SPD.MPD kepada wartawan disela-sela kegiatan didampingi pengawas Parjiono.

Pengawas binaan kecamatan way sulan Sulikah S.pd.MM, saat membuka secara resmi kegiatan mengatakan, olimpiade baik sains maupun O2SN sudah menjadi program yang digulirkan pemerintah untuk diselenggarakan setiap tahun.

“Kita sangat mendukung kegiatan ini, dengan komitmen kita bersama menjadikan kecamatan Way Sulan sebagai kecamatan Pendidikan. Kegiatan ini juga sekaligus sebagai ajang menggali dan melestarikan nilai-nilai berbasis karakter untuk menumbuhkan minat guru dan siswa dalam mempelajari dan menerapkan ilmu pengetahuan termasuk olahraga,” ujarnya, ketika melakukan peninjauan di sejumlah kegiatan yang ada di SDN 2 karang Pucung.”pungkasnya.(ACG).

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *